Saturday, September 2, 2017

*GROUP KHUSUS UNTUK PEREMPUAN*

*GROUP KHUSUS UNTUK PEREMPUAN*

*Harap baca tuntas jangan setengah-setengah, ya...*

Bagi kamu yang ingin menjadi seorang *Penulis, Pengusaha dan Penghafal Al-Qur'an* disinilah tempatnya!

Kenapa harus menjadi *Penulis, Pengusaha dan Penghafal Al-Qur'an?* Jawabannya, silakan simak penuturan di bawah ini.

Sebelum kemana-mana, saya sebagai pendiri group akan menjelaskan salah satu tujuan pokok utama group ini dibuat. Satu pokok yang paling penting *Mengenal Ilmu Agama Islam Lebih Dekat* karena nanti, ada beberapa hari yang ditentukan group akan berisi tulisan yang berkaitan dengan Agama.

Lantas bagaimana dengan *Penulis, Pengusaha dan Penghafal Al-Qur'an?* Mari kita simak.

Pendiri group sendiri memiliki cita-cita yang fokus di 3 ranah tersebut, jadi pendiri tidak mau jadi penulis sendirian, pengusaha sendirian maupun penghafal Al-Qur'an sendirian, pendiri ingin setiap manusia bergelar muslimah memiliki bakat kemampuan yang tentu saja selain untung untuk dirinya juga orang lain, dan setiap kemampuan yang dimiliki, pendiri berharap semuanya   bemuara hanya untuk Allah semata tidak untuk yang lain!.

Yups! Pendiri sadar, ia makhluk sosial harus punya banyak teman dan kalau memiliki sebiji kebaikan, kenapa ragu untuk tak dibagikan?

Makanya, pendiri ingin setiap muslimah memiliki keahlian yang bukan hanya bermanfaat untuk dirinya tapi juga untuk orang-orang disekitarnya serta bukan hanya untuk  urusan dunia tapi juga untuk urusan akhirat pastinya.

Langsung bahas 3 point pokok.

Point pertama, *Penulis*
Karena saya seorang penulis, saya ingin selalu berbagi kebaikan  melalui tulisan-tulisan saya, sekali pun saya terbilang  penulis yang masih anak bawang, tapi keinginan saya untuk berbagi kebaikan melalui tulisan mengalahkan bawang. Salah satu program saya di group ini adalah, setiap peserta boleh mengiriman karya tulisnya, hasil dari tulisannya akan saya share melalui media Instagram, facebook dan telegram  (masih cooming soon), dan dalam setiap bulan, saya akan melaksanakan perlombaan dalam group yang mana hadianya berupa Seperangkat Alat Hijrah (Jilbab, kerudung, kaos kaki, buku islami dll), kenapa harus seperangkat alat hijrah? Saya berharap dengan hadiah yang diberi, peserta lebih semangat lagi berubah menuju arah lebih baik lagi. Aamiin.

Point kedua *Pengusaha*
Karena saya seorang pengusaha, sekali pun masih terbilang pemula, tapi saya yakin dengan tekad dan ikhtiar sekuat baja, tak lama, Allah akan izinkan saya menjadi seorang pengusaya yang paripurna. Di group ini, setiap muslimah wajib punya usaha, kalau pun belum punya, saya sendiri yang akan membantu. Dengan cara? Lebih lanjut dalam hal pengusaha, saya akan jelaskan detail melalui group WA. Untuk pengusaha ini, fokus saya insya Allah bulan oktober, _biiznillah_ (atas izin Allah), _bismmillah_,  memasuki bulan oktober nanti, ratusan pengusaha muslimah akan hadir _insyaa Allah_,  semoga Allah ridhoi _Aamiin_.

Point ketiga *"Penghafal Al-Qur'an"*
Karena saya seorang Penghafal Al-Qur'an, sekali pun 2,3,4,5 Juz pun tak sampai, tapi dengan keyakinan akan janji Allah _"Allah sendiri yang akan memudahkan bagi setiap insan yang mau mempelajari Al-Qur'an"_

Saya yakin, Allah pun akan memudahkan saya untuk menghafal Al-Qur'an, di group nanti, saya akan bekerjasama dengan sahabat-sahabat saya yang senang dengan Al-Qur'an untuk membimbing  para  muslimah yang ada di group,  sekali pun pada akhirnya nanti, tidak semua peserta group mampu menghafal,  tapi setidaknya saya akan berusaha dengan pertolongan Allah, agar  Al-Qur'an selalu di hati mereka. Insya Allah...

JADWAL GROUP

SENIN : *Bagi Materi Dari ADMIN (Komunikasi 1 Arah, hanya admin yang boleh share)* --->  _Mengenal. Nabi dan Sahabat Nabi Lebih Dekat_  (admin akan mengenalkan sekitar 500 wisudawan terbaik sahabat nabi yang bersumber dari buku wisudawan terbaik Rasul, mulai dari lahir, wafat hingga hikmah yang bisa di ambil).

SELASA: *Bagi Materi Dari Admin  (Komunikasi 1 Arah, hanya admin yang boleh share)* ---> _Mengenal Asbabun Nuzul Turunnya Ayat Al-Qur'an atau  Mengenal Hadis Nabi_ (Admin akan memberikan tulisan yang bersumber dari kitab terjemahan Tafsir Ibnu Katsir atau  Bukhori, Muslim).

RABU: *Bagi Materi Dari Admin (Komunikasi 1 Arah, hanya admin yang boleh share)* ---> _Mengenalkan Fiqih Sunnah, Wanita, Pernikahan._ (Admin akan memberikan salah satu materi yang bersumber dari buku)

KAMIS: *Sharing Tentang Kepenulisan*

JUMAT: Silent Group /Group Libur (Tidak ada chat sekali pun hanya ( .) *Kecuali admin*

SABTU: *Sharing tentang bisnis*

AHAD: *Malam Ahad bersama Al-Qur'an* ---> _Bisa bagi2 Mp3 Qur'an, Artikel Al-Qur'an, Diskusi tentang Al-Qur'an, Bagi-bagi Ebook Al-Qur'an. Pokoknya, hari ahad merupakan hari di mana Al-Qur'an selalu dibicarakan_

Satu lagi, karena saya seorang sarjana kesehatan, setiap peserta boleh bertanya terkait kesehatan melalui *(personal chat)* semoga bisa membantu.
Langsung ke *PERATURAN UNTUK PESERTA GROUP*

1. Setiap peserta selain boleh mengirimkan hasil karyanya sendiri,  boleh mengirimkan karya tulisan orang lain yang tentu saja harus berkaitan dengan 3 tema *Penulis, Pengusaha dan Penghafal*. Oya, bisa juga berbentuk ebook,video,mp3 dan lain-lain yang pastinya *Tidak hoaks*   Jika melanggar, dengan otomatis saya akan *KELUARKAN LANGSUNG* saya tekankan,  saya ingin peserta yang berada di group nanti merupakan peserta yang memiliki kesungguhan. Saya yakin *Jika peserta memiliki kesungguhan, pasti berusaha sekuat tenaga untuk tidak melanggar aturan*

2. Tidak ada obrolan yang  tidak penting. _Berbicara baik, benar atau diam_

3. Hari *senin, selasa, dan rabu* peserta boleh mengirimkan tulisan karya sendiri dan orang lain sampai *pukul 12 siang.*

4. Setiap peserta Wajib membaca *istighfar* setiap hari minimal *30 kali*, apakah ada laporan ke group? Tidak, biar Allah saja yang melihat.

5. *Batas chat* bagi setiap peserta, mulai dari  jam 3 Pagi sampai 10 malam. *kecuali admin*

*SYARAT UMUM PESERTA*

1. Memiliki niat Lillah
2. Mau terus belajar
3. Memiliki semangat tinggi
4. Punya minat di salah satu dari ketiga bidang (penulis, pengusaha, penghafal Al-Qur'an)

*SYARAT KHUSUS*

1. Share info ini ke 5 Group/Pribadi Medos  yang dipunya *(Tidak perlu Screenshoot, cukup jawab 'sudah')*
2. Follow Akun IG @khansa_saf (jika tidak punya IG tidak apa-apa)
3. Punya mimpi memiliki buku karya sendiri (jika tidak punya mimpi tidak apa-apa)
4. Punya cita-cita menjadi hafidzah
5. Punya keinginan menjadi pengusaha muslimah sukses.

*Jika syarat umum dan khusus sudah dipenuhi, segera konfirmasi dengan format*

Nama- Minat- Domisili- Alasan Ingin Masuk Group

Contoh : Langit- Penulis-Jakarta- Ingin bermanfaat untuk orang banyak *(atau)* Khansa -Penulis, Pengusaha, Penghafal-Banten- ingin menjadi pengusaha sukses.

Kirim ke: 083872408561 

Selengkapnya: www.khansasaf.blogspot.com / 083872408561 (langit)

_Lakukan apa yang kita mampu saat ini_

*Khansa S@F*